اَلْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعالَمِينَ

Pesantren Persis 67 Benda pada hari Senin dan Selasa, tanggal 27-28 September 2021 telah melaksanakan Assesmen Kompetensi Minimum untuk tingkat Madrasah Aliyah.

AKM ini diikuti oleh 45 peserta yang dipilih secara random oleh Dapodik Nasional.

AKM tersebut merupakan bagian dari Assesmen Nasional yang juga terdiri dari Survey Karakter dan Survey Lingkungan Belajar.

Dikutip dari laman Direktorat SD Kemdikbud, AKM Kemendikbud mengukur literasi membaca dan numerasi sebagai hasil belajar kognitif para murid.


Bagi Ikhwatul Iman yang ingin beramal jariyah dalam Program Pembangunan Kampus 2 Pesantren Persis 67 Benda bisa menyalurkannya ke Nomor Rekening Pesantren Persis 67 Benda di 700 8392 468 Bank Syariah Indonesia Cabang Tasikmalaya.