Pesantren Persis 67 Benda Kota Tasikmalaya bekerja sama dengan Paguyuban Alumni Al Azhar Mesir (PAAM) Jawa Barat menggelar daurah Al Quran bersama Syaikh Ahmad Umar Taj Al Hafidz, dai utusan Al Azhar Asy Syarif Kairo Mesir yang ditugaskan di Indonesia sejak tahun 2019. Beliau merupakan pemegang sanad Qiroat Al Quran dan pernah menjuarai beberapa acara Musabaqah Hifzhil Quran Internasional.

Ustadz Yopi Nurdiansyah, Lc selaku Ketua I Departemen Pendidikan dan Dakwah PAAM Jabar mengatakan tujuan utama kunjungan Syaikh Ahmad Umar Taj Al Hafidz ini adalah muhadlarah quraniyyah, memberikan motivasi yang berkaitan dengan semangat Al Quran dan berbahasa Arab para santri. Ia menambahkan bahwa salah satu metode paling jitu dalam menghapal Al Quran adalah dengan memahami bahasa Arab yang menjadi bahasa Al Quran.

Tujuan lainnya adalah menguji hapalan para santri untuk selanjutnya diberikan syahadah secara langsung oleh Syaikh sebagai penghargaan agar mereka semakin semangat dalam menghapalkan Al Quran dan mengamalkannya.


Bagi Ikhwatul Iman yang ingin beramal jariyah dalam Program Pembangunan Kampus 2 Pesantren Persis 67 Benda bisa menyalurkannya ke Nomor Rekening Pesantren Persis 67 Benda di 700 839 2468 Bank Syariah Indonesia Cabang Tasikmalaya.

Profil tentang Pesantren kami bisa dilihat juga di : Web : Pesantrenpersisbenda.com fb : Pesantren Persis Benda ig : pasben67 Youtube : pasben67